Senin, 14 Januari 2013

Dirjen Cipta Karya Puas dengan PNPM Perkotaan di Sibolga


Oleh:
Herbin Sitohang, ST
Asisten CD Mandiri Kota Sibolga
OC 1 Provinsi Sumatera Utara
PNPM Mandiri Perkotaan
Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum Budi Yuwono mengaku puas dengan pelaksanaan kegiatan PNPM Mandiri Perkotaan oleh Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) di Kota Sibolga. Ia menilai, pelaksanaan kegiatan sudah tepat dan sesuai dengan peruntukkannya.
Hal itu diungkapkan Budi Yuwono saat mengunjungi Kelurahan Pasar Belakang dan Kelurahan Pancuran Bambu, para Rabu, 26 Desember 2012 lalu. Apalagi setelah ia berdialog langsung dengan warga sekitar, dan berbicang dengan Koordinator BKM Bambu Kuning, Kelurahan Pancuran Bambu, Siti Jumarni Sari.
Namun, di sisi lain, ia juga menyarankan agar BKM memikirkan solusi terkait permukiman penduduk di Kelurahan Pasar Belakang dan Kelurahan Pancuran Bambu, yang posisinya persis berada di pinggir laut. Mengingat banyaknya sampah yang mengotori laut dan sanitasinya juga tidak mendukung.
"Kita sudah melihat, umumnya warga langsung membuang sampah ke laut. Hal ini bisa mengakibatkan pencemaran laut dan terganggunya kesehatan warga. Oleh sebab itu perlu dipikirkan oleh BKM solusi penyelesaiannya, yakni dengan membangun sanitasi dan septic tank komunal, sehingga diharapkan ke depan warga tidak lagi membuang kotoran ke laut,” tegas Budi Yuwono.
Bersama Dirjen Cipta Karya Budi Yuwono,
Kelurahan Pasar Belakang,
Wali Kota Sibolga melihat kawasan kumuhKecamatan Sibolga Kota
Masukan tersebut sangat diapresiasi oleh BKM Bambu Kuning, Kelurahan Pancuran Bambu. Bahkan Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk, yang saat itu mendampingi Dirjen Cipta Karya, berjanji segera menindaklanjutinya kepada instansi teknis, dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum Kota Sibolga.
Budi Yuwono juga melihat langsung kegiatan pembangunan jalan beton di Jalan Jerambah, yang dibiayai oleh dana Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) PNPM Mandiri Perkotaan di dua kelurahan tersebut, yang dikerjakan pada tahun anggaran 2010, 2011 dan 2012.
Kehadiran Dirjen Cipta Karya Budi Yuwono merupakan salah satu agenda kunjungan kerja, sekaligus peresmian Pemancangan Rusunawa di Kota Sibolga. Selain Wali Kota Sibolga, turut mendampingi Budi Yuwono adalah pimpinan SKPD, seperti Kepala Bappeda Eddy Johan Lubis, Kadis PU Thamrin Hutagalung, Satker PIP Abdul Thoib Siregar, PPK PNPM Mandiri Perkotaan Kota Sibolga Gusnaidi, PJOK Sibolga Sambas Faisal Fahmi Lubis, PJOK Sibolga Kota Binsar Manalu, kepala kelurahan, Direktur Bangkim Amwaji Idrus, Kasubdit Rentek Ditbangkim Nike Nindyaputri, Kasubdit Wilayah II Didik Saukat, Kasatker Bangkim Strategi Fitri Peranginangin, juga Askorkot Mandiri Kota Sibolga Herbin Sitohang dan Tim Fasilitator Kota Sibolga.
Masyarakat Kota Sibolga sendiri tampak sangat antusias menyambut rombongan. Ini membuat Budi Yuwono kerap berhenti dan melakukan dialog tentang masalah infrastruktur, sosial dan perekonomian warga. Semua dialog dilakukan dalam suasana penuh kekeluargaan. [Sumut]
Berita foto:
Koordinator BKM Bambu Kuning Kel. Pancuran Bambu
tentang pelaksanaan PNPM Mandiri 
memberikan penjelasan kepada Dirjen Cipta Karya Perkotaan melalui Papan Informasi
Koordinator BKM Bambu Kuning Kel. Pancuran Bambu
beserta Fasilitator dan Asisiten Koordinator Kota Sibolga
dan Dirjen Cipta Karya meninjau pelaksanaan jalan
jerambah PNPM Mandiri Perkotaan 
Fasilitator dan Asisten Koordinator Kota
memberikan penjelasan tentang teknis pelaksanaan
jalan jerambah kepada Dirjen Cipta Karya
Pemaparan dan penjelasan serta tanya jawab
antara masyarakat dan Dirjen Cipta Karya
tentang kondisi masyarakat di Kelurahan Pancuran Bambu
Wali Kota Sibolga dan Dirjen Cipta Karya
memberikan keterangan kepada Pers 
Editor: Nina Firstavina

0 komentar:

Posting Komentar